Kamis, 12 Februari 2009

Audit Akuntan Publik dan Lokakarya pertanggungjawaban PAKET

setelah melalui perjalanan panjang, pada akhirnya Pnitia Kemitraan (PAKEM) Paket P2KP Kendal tahun 2008 telah berhasil menyelesaikan pekerjaan fisik dan laporan kegiatannya. Tahap selanjutnya, telah pula dilakukan Audit Akuntan Publik atas pekerjaan dan laporan PAKEM dan sampai dengan minggu depan, dijadwalkan kegiatan Lokakarya pertanggungjawaban PAKEM kepada masyarakat dimana pada kegiatan ini diagendakan :
  1. Penyampaian laporan pertanggungjawaban PAKEM Kepada Masyarakat;
  2. Serah Terima Pekerjaan dari PAKEM Kepada Masyarakat dan;
  3. Penyepakatan kembali rencana pemeliharaan Hasil kegiatan oleh masyarakat.
Dalam kegiatan lokakarya tingkat desa ini, Kembali Pokja PAKET mendampingi pelaksanaannya beserta PJOK Kecamatan dan PJOK PAKET Kendal.

sementara itu, telah dimulai pula proses pemilihan best practise PAKET P2KP Kendal tahun 2008 seiring dengan penyelesaian laporan POKJA PAKET 2008 dan persiapan peresmian PAKET P2KP Kabupaten Kendal tahun 2008